Rabu, 03 Juni 2020

Aplikasi Video Editing Terbaik Di Android

Pada era sekarang ini banyak sekali aplikasi-aplikasi yang menguntungkan para pengguna Android ataupun Smartphone. Apakah kalian mempunyai cita-cita sebagai seorang Video Editor ? Mungkin kalian sebelumnya sudah mendengar aplikasi edit video laptop atau PC seperti yang tersedianya Adobe Premiere Pro. Tetapi untuk mengoperasikan aplikasi Adobe Premiere Pro butuh spesifikasi perangkatnya yang lumayan tinggi loh. Tapi tidak perlu khawatir lagi, kini di smartphone kalian bisa membuat video yang tidak kalah bagus dengan cara menggunakan aplikasi Video Editing yang terbaik kini sudah tersedia di Android ataupun  Smartphone lainnya. Terlebih lagi mayoritas aplikasi ini bisa kalian download secara gratis dan juga mempunyai fitur yang lengkap dan keren. Dibawah ini adalah beberapa aplikasi editing video yang tersedia di Android atau Smartphone.


6 Aplikasi Video Editing di Android Yang Mudah Digunakan


Jika kalian hobi mengedit video atau punya keinginan untuk menjadi YouTuber/Vlogger ? Kalau memang iya, kalian perlu meningkatkan skill edit video dengan memperbanyak latihan. Nah, untuk itu kini latihan edit video tidak perlu lagi menggunakan laptop atau pc kini sudah banyak aplikasi edit video di smartphone. Dengan mudah sekali hanya dengan download aplikasi tersebut kalian sudah bisa diet video sepuasnya loh.

Aplikasi atau apps Android sudah digunakan sebagai trend kekinian yang digunakan untuk disimpan dan juga di unggah ke media sosial. Semakin berkembangnya cara mengedit foto atau video, mulai dari mencerahkan wajah, meniruskan pipi, bahkan menghilangkan jerawat kini sudah bisa dilakukan dengan aplikasi edit tersebut. Tidak hanya foto saja kini video bisa di edit demi keperluan bermacam-macam seperti untuk kuliah, youtuber, dan lainnya. Dan berikut ini adalah beberapa aplikasi Video Editing yang terbaik di Android.


  1. Adobe Premiere Clip
    Adobe Premiere Clip kini masih menjadi aplikasi edit video yang terbaik, tepatnya di perangkat Smartphone Android. Terdapat banyaknya fitur keren, mulai dari memotong durasi video, drag and drop, transisi, efek, syn to music, brightness dan juga masih banyak lainnya. Kelebihan dari Adobe Premiere Clip menyediakan banyak fitur pembuat video secara otomatis. Jadi kalian hanya memasukan video dan pilih template sesuai selera masing-masing. Kini sudah banyak yang mengunduh lebih dari 95 MB.

  2. Movie Maker Filmmaker
    Movie Maker Filmmaker salah satu aplikasi yang menyediakan penampilan yang sangat elegan dengan mengusung tema klasik dengan berbagai kemudahan penggunaan. Anda bisa dengan mudah mengedit, memotong dan juga menata kembali video yang sedang di edit. Walaupun masih sedikit kurang kuat jika dibandingkan dengan aplikasi video lainnya. Kini sudah banyak yang mengunduh lebih dari 51 MB.

  3. PowerDirector
    PowerDirector salah satu aplikasi yang available banget di Smartphone yang memerlukan aplikasi video editor yang memudahkan bagi pengguna, selain itu tampilannya seperti di pc atau laptop, dengan aplikasi ini kalian mudah menyisipkan beberapa hal yang sehingga video lebih apik, dengan adanya efek, transisi, audio dan juga sticker. Hanya saja  PowerDirector menempatkan watermark dengan hasil video akhir.Tentunya dengan adanya logo tersebut bisa dihilangkan dengan menggunakan aplikasi versi berbayar.

  4. FilmoraGo
    FilmoraGo aplikasi dikembangkan oleh perusahaan ternama Wondershare dengan mempunyai fitur edit video disini cukup banyak dan mudah untuk digunakan. Selain aplikasi ini gratis aplikasi ini juga mempunyai kelebihan dalam mengedit video di FilmoraGo adalah tidak ada watermark di hasil video tersebut.

  5. ActionDirector Video Editor
    ActionDirector Video Editor aplikasi inni awalnya hanya dapat digunakan di PC atau juga di laptop. Namun kini juga tersedia untuk di perangkat android, seperti aplikasi lainnya. Dimana kalian bisa menambahkan video, memotong video, menambahkan musik dan mengatur speed-motion video. ActionDirector ini mempunyai user-friendly dengan mendukung format video 4K tetapi yang tidak mengenakan dalam aplikasi ini adalah banyaknya iklan yang lewat di aplikasi ini.

  6. VideoShow
    VideoShow bagi para pemula hingga profesional sepertinya sudah tak asing, dengan aplikasi editor video yang satu ini adalah VideoShow fitur-fitur yang tersedia di aplikasi ini sangat menarik dapat membuat hasil video kalian jauh lebih eye-catching. Dengan begitu kalian juga bisa menambahkan efek gambar, suara, bahkan dubbing, teks, dan juga rekaman suara. Di aplikasi ini kalian juga bisa dapat mengurangi ukuran atau mengkompres video tersebut.