Jumat, 29 Mei 2020

Aplikasi Chatting Terbaik Untuk HP Android

Pada zaman yang berkembang seperti ini siapa sih yang nggak perlu berkomunikasi tiap harinya? Bahkan dengan lewat smartphone sekalipun loh. Kini Aplikasi Chat atau chatting bisa dibilang menjadi salah satu aplikasi yang wajib tersedia di Hp Android kalian. Maka itu nggak heran jika aplikasi jenis ini punya banyak beragam pilihan. Nah kalian bingung untuk memilih Aplikasi Chatting  yang mana? Nah kali ini akan membahas aplikasi chat yang terbaik pada saat ini yang tersedia di Hp android. Simak berikut ini yak!


4 Aplikasi Chatting Yang Tersedia Di Android

Dengan secara khusus di Google Play Store, kalian akan menemukan berbagai macam pilihan aplikasi chat yang bajakn jumlah nya bisa ratusan loh. Dengan adanya Aplikasi Chatting ini membuat mempermudah para pengguna android untuk berkomunikasi dengan kerabat maupun keluarga masing-masing. Banyaknya jenis fitur-fitur yang tersedia di aplikasi chat tersebut yang bisa mempermudah untuk berkomunikasi lewat aplikasi tersebut. Dimana para pengguna bisa menikmati video call ataupun telepon yang sudah tersedia di aplikasi tersebut. Berikut ini adalah beberapa aplikasi chat yang terbaik untuk para pengguna smartphone. 

  1. Whatsapp 
    Nah, aplikasi chat pertama ini adalah whatsapp yang juga dikenal sebagai salah satu aplikasi chat terbaik saat ini untuk para pengguna Android atau Smartphone. Hal ini tentu dibuktikan dengan jumlah pengguna yang sudah melebihi 60 juta orang. Cukup dengan daftar kan nomor Hp, Whatsapp akan otomatis menghubungkan kamu dengan kontak yang ada di Kartu kalian. Ditambah dengan adanya fitur chat dan beragam fitur seru lainnya yang bisa kalian gunakan, tanpa memotong pulsa alias koneksi internet. Kelebihan dari whatsapp ini cepat dan juga ringan ditambah dengan irit kuota internet. Tetapi kekurangannya adalah mudahnya orang lain mengetahui nomor Hp.

  2. Line
    Aplikasi chat ke dua ini adalah Line, aplikasi yang satu ini pastinya sudah tidak asing lagi untuk kalian. Dengan menyediakan banyaknya beragam fitur untuk chattingan, termasuk juga banyaknya pilihan stiker lucu nih!  Yang membuat kalian seru dijamin bikin aktivitas chatting kamu menyenangkan. Aplikasi chat ini sudah di install lebih dari 10 juta pengguna, aplikasi buatan Line Corporation itu memang menjadi salah satu aplikasi chat terpopuler saat ini. Belum lagi dengan inovasi menarik yang rutin dilakukan seperti contohnya untuk berkirim sticker musik Line. Kelebihan dari Line sendiri ialah banyaknya fitur seperti Line Square, Line Today, dan juga sebagainya.

  3. Messenger
    Aplikasi chat yang ketiga ini Messenger, Facebook sejatinya memiliki fitur chatting dalam situs maupun aplikasi aslinya. Tetapi, menyadari betapa pentingnya dan populernya aplikasi chat bagi para pengguna smartphone, Facebook akhirnya memutuskan untuk mengeluarkan aplikasi chat yang terpisah yaitu Facebook Messenger. Dengan terhubungnya akun Facebook, aplikasi yang sudah di unduh 52 juta pengguna smartphone ini memungkinkan kita untuk berkomunikasi dengan seluruh teman dan juga kerabat di sosial media. Kelebihan dari Facebook tersendiri ialah Ringan dan juga banyaknya fitur, tetapi mempunyai kekurangan juga yaitu terhubung ke Fb dan juga sulit memisahkan sosmed dengan jaringan pribadi.

  4. Hangouts
    Salah satu aplikasi chat terbaik ini diciptakan oleh raksasa teknologi, yaitu Google. Aplikasi ini bisa mempermudah kalian yang bosan dengan aplikasi yang tersedia di android itu saja nih,  aplikasi yang mana orang bisa mengetahui lewat email dan juga nomor handphone. Selain chatting, kalian juga bisa mengirim MMS/SMS dan juga melakukan video call dengan lancar. Kelebihan dan juga kekurangannya, cepat dan juga ringan, terintegrasi dengan aplikasi Google dan juga banyaknya fitur, untuk kekurangannya sendiri ialah kurang populer dan diminati.

Itulah beberapa jenis Aplikasi Chatting  yang sudah tersedia di smartphone ataupun Android, dimana aplikasi tersebut bisa mempermudah para pengguna smartphone untuk berkomunikasi dengan kerabat maupun keluarga. Jadi kalian mau pakai aplikasi chatt yang mana nih ?